Tuesday, February 5, 2019

Panduan Koleksi Hot Wheels untuk Pemula



Tips Koleksi Hot Wheels
Halo selamat pagi siang sore ataupun malam. Teman teman yang berbahagia  kali ini kami bakalan bahas hobi yang dari dulu mungkin bisa dikatakkan gak ada matinya ya , hobi yang banyak penggemarnya dari dalam dan luar negeri , dari yang muda sampai yang tua pun ada penggemarnya oke langsung saja..
            
 Yang bakalan kita bahas pada kesempatan kali ini adalah hobi koleksi HOT WHEELS , atau yang sering disingkat HW oleh para penggemarnya. Disini saya termasuk pemula dalam dunia hot wheels maka dari itu tujuan saya menulis ini adalah ajang bagi saya untuk belajar menjadi kolektor hw dan mencoba menularkan sedikit ilmu saya untuk teman teman semuanya.

            Hobi ini pertama kali saya gandrungi ketika saya sedang liburan, waktu itu banyak hobi saya yang banyak saya tinggalkan seperti aquascape, downhill, dan banyak lainya karena suatu alasan tertentu. Nah waktu itu saya sedang berkunjung ke tempat salah seorang teman saya yang juga kolektor saat tiba disana saya melongo melihat koleksi hw nya yang menggunung sungguh pemandangan yang menakjubkan , bahkan untuk saya yang belum faham betul tentang hw lalu saya bertanya tanya tentang dunia hw ini , nahh disinilahh saya mulai keracunan dengan hw .
           
 Mulai saat setelah itu saya banyak membaca artikel , menonton video yang berkaitan tentang dengan hw disitu saya belajar tentang hal hal yang berkaitan dengan hot wheels. Tentang jenis jenis hw , hot itemnya, treasure hunt , super treasure hunt , dan banyak lainnya yang bakalan kita pelajari.
        
    Kebetulan samping rumah saya di Yogyakarta adalah alfamart yang notabene disitu menjual hot wheels. Lalu saya mencoba untuk mendatangi untuk melihat2 hw , nah disaat itu saya menemukkan satu hw yang TH reguler yaitu hw hollowback , dan pada saat itu mulailah perjalanan saya mengoleksi hot wheels.
        
    Oke.. pada saat ini yang akan kita bahas adalah yang mengenai hw, yang pertama adalah cara bagaimana cara untuk mendapatkan hw ini untuk yang pertama yaitu ...                                                      
a.Hunting hot wheels
yaitu mengunjungi tempat tempat yang kemungkinan menjual hw untuk dicari dan membeli hw incaran yang ada dirak / gantungan. Cara ini adalah cara yang cukup memakan waktu dan melelahkan, keluar masuk toko seperti alfamart , indomart, hypemart,kidz station dan lainnya. Cara ini bagi saya menyenangkan apalagi kalau digantungan tersebut ada item rare atau hot item, hati terasa deg degan rasanya seperti diterima menjadi pacar oleh cewek hahaha...
b. Cari di tokcil(toko kecil)
            Di tokcil ini kita bisa mendapatkan hw yang bagus dan rare dengan harga murah. Karena di tokcil ini belum banyak pemburu dan pembeli hw datang dan membeli , maka dari itu harga nya bisa murah karena memang harga di warungnya segitu.. dan bisa dapat rare karena belum banyak tersentuh pemburu hw. Mungkin kalau di toko besar seperti alfamart, indomart, dll harganya bisa 2 kali lipat lebih murah yang biasanya harganya kalau sekarang di alfamart dan toko besar lainnya bisa 29.900 -31.000 rupiah nah kalau di tokcil ini , saya pernah mendapatkan harga 15.000 rupiah. Tergantung kita pintar pintar dalam mencari toko tersebut dan memilih hw mana yang kita ambil..


c. Membeli dari kolekdol
            Dengan cara ini kita bisa mencari hw hanya dengan duduk saja, karena biasanya kolekdol yaiti sebutan untuk mereka yang memburu hot wheels yang rare atau hot items untuk dijual kepada para kolektor dengan harga tinggi. Para kolekdol ini biasanya menjual hw mereka secara online jadi untuk teman2 sekalian yang ingin beli dari para kolekdol ini cukup menyiapkan gadget teman2 dan kantong yang basah, karena biasanya harganya tidak kantongable namun cukup tinggi dan bisa berkali kali lipat harganya dengan gantungan untuk item item tertentu. Karena sasaran utama kolekdol ini adalah para kolektor yang rela merogoh kocek dalam2.
Tetapi pada akhir2 ini saya sedikit ada rasa malas untuk hunting hw , dari banyak kabar burung cielah.. kabar burung :D. yang beredar di kalangan pecinta hw adalah adanya orang dalam yang menyortir hw tertentu untuk disimpan dan dijual kembali. Biasanya terjadi dibanyak toko2 besar. Tetapi tidak semuanya masih banyak gantungan2 diluar sana yang masih bagus2 dan tidak ada orang dalamnya. Dan biasanya orang dalam ini mempunyai teman yang juga kolektor nah sang kolektor/kolekdol inilah biasanya menyuruh orang dalam untuk menyortir hw tertentu di timbun dan akhirnya dijual kembali pada saat harganya melambung naik LJ. Tetapi teman2 sekalian tidak usah khawatir sekali lagi, karena diluar sana masihhh banyak gantungan yang menyimpan item2 yang bagus dan rare...

Mungkin itu dulu untuk kali ini..

Jika anda baru dalam dunia hot wheels , saya pun juga dan tulisan ini merupakkan sepetik dari pengetahuan saya tentang hot wheels.. intinya jangan berhenti untuk belajar. Dan satu lagi perbanyaklah masuk dalam grup dan komunitas hw dan diecaster di media apapun dengan cara itu teman2 sekalian akan banyak pengetahuan tentang hw akan bertambah seiring berjalannya waktu. Sekian dari saya akan saya lanjut pada artikel saya selanjunya tentang pembahasan jenis2 hw yang lebih spesifik. Selamat malam pagi sore ataupun siang
Wassallamuallaikum wrwb
                                                                          

No comments:

Post a Comment